Jumat, 20 April 2018

Wawancara Usaha Adorable Pukis

TUGAS KELOMPOK YUMMY NUBI (nugget ubi)



REVIEW USAHA ADORABLE PUKIS
Founder: Dimas Fathullah Wimbasara, Afrilia Dwi Kisworini, dan Oktavia.

Latar Belakang Usaha Adorable Pukis
Kue pukis merupakan kue basah khas Indonesia. Pangan lokal ini dibuat dari bahan utama tepung terigu, santan, ragi, telur, dan gula pasir. Bahan baku dicampur untuk membuat adonan yang selanjutnya dimasak pada cetakan berbentuk setengah lingkaran. Topping berupa meses coklat ataupun kismis buah ditambahkan saat pukis setengah matang untuk memberi varian rasa pada pukis.Tepung terigu digunakan karena dapat membentuk gluten yang membuat kue pukis menjadi elastis dan empuk. Penambahan ragi pada kue pukis membuat teksturnya semakin lembut dikarenakan gas karbondioksida hasil metabolisme mikrobia yang terperangkap pada kue. Kue pukis dapat berwana kecoklatan karena terjadi reaksi maillard antara gula pada tepung dan protein pada telur.
Kue pukis saat ini memiliki banyak keterbatasan dan inovasi dari pangan lokal ini masih sangat terbatas. Sebagian besar kue pukis dijajakan oleh penjual hanya di sekitar daerah pasar saja. Itupun dalam jangka waktu yang singkat yaitu hanya di pagi hari. Siang sedikit saja maka penjual kue pukis akan sulit ditemukan. Rasa dari kue pukis sendiri masih terbatas pada rasa coklat dari meses, pandan. Belum adanya variasi kue pukis yang dapat memunculkan lebih banyak pilihan rasa. Bentuk setengah lingkaran dari kue pukis yang belum diinovasi dan hanya dibiarkan polos membuat kue pukis terkesan monoton. Hal ini mengakibatkan kue pukis menjadi stagnan dan sulit untuk berkembang mengikuti zaman. Bisa jadi kue pukis nantinya akan kalah bersaing dengan produk makanan luar yang lebih inovatif dan variatif, gelato es krim misalnya. Sungguh disayangkan apabila kue pukis yang merupakan pangan lokal asli Indonesia kehilangan eksistensinya di masyarakatnya sendiri.
Perlu adanya inovasi kue pukis baik dari segi variasi rasa dan bentuk untuk meningkatkan eksistensi kue pukis di masyarakat saat ini. Oleh karena itu diciptakanlah produk “Adorable Pukis”, kue pukis premium dengan bentuk yang imut, bahan bakunya berkualitas, dan terdapat topping dengan varian rasa yang terkenal.

Penjelasan Produk Adorable Pukis
“Adorable Pukis”, kue pukis premium dengan bentuk yang imut. Dijuluki kue pukis premium karena bahan yang digunakan mulai dari bahan adonan hingga topping semuanya merupakan bahan dengan kualitas terbaik. Proses pengolahan juga dimodifikasi secara higienis dengan penggunaan alat secara optimal agar penggunaan dengan tangan secara langsung dapat dikurangi. Topping yang digunakan juga beraneka ragam mulai dari selai, coklat, keju, biskuit, wafer, dan green tea agar rasa kue pukis menjadi lebih bervariasi dan dapat menyediakan lebih banyak pilihan. Bentuk setengah lingkaran dari kue pukis dibuat sedemikian rupa agar nampak seperti binatang lucu yaitu beruang, kucing, dan kelinci. Adorable Pukis memiliki harga jual yang relatif mahal dibandingkan kue pukis pada umumnya, namun sepadan dengan kualitas yang didapatkan. Berdasarkan pada fakta pula bahwa loyalitas konsumen terhadap harga bersifat semu. Itu artinya apabila ada produk lain yang sejenis dan harganya lebih murah maka konsumen akan dengan mudah berpaling. Loyalitas konsumen terhadap rasa dan kualitas jauh lebih kuat. Konsumen tidak akan mudah berpaling pada produk lain yang sejenis meskipun harga produk dinaikkan sekalipun. Oleh karena itu Adorable Pukis bertekad memenangkan konsumen dengan rasa yang bervariasi dan bentuk inovatif sehingga eksistensi kue pukis di masyarakat tidak kalah dengan produk makanan lain.

Segmentasi Pasar
Segmentasinya adalah masyarakat secara umum, dan terkhususnya pada remaja. Sehingga segmentasi ada pada semua kalangan baik kalangan as, menengah, maupun bawah.

Pesaing atau Kompetitor Adorable Pukis
Produk pangan yang berpotensi menjadi pesaing Adorable Pukis adalah original pukis yang lebih dulu ada di pasaran. Selain harga lebih murah, rasa kue pukis biasa sudah familiar di lidah masyarakat. Namun Adorable Pukis memang dirancang untuk pasar harga yang tinggi sehingga Adorable Pukis dan kue pukis biasa berada pada rentang harga yang berbeda. Dengan demikian, keberadaan kue pukis biasa tidak akan menjadi kompetitor yang tangguh. Sama halnya dengan martabak premium dan martabak biasa.
Selain produk kue yang sejenis, produk pangan yang sebelumnya telah mengusung konsep premium juga berpotensi menjadi kompetitor yang menyulitkan Adorable Pukis. Produk tersebut adalah martabak premium dan risol premium. Kedua produk ini lebih dulu berada di pasaran dan telah dipercaya masyarakat akan cita rasa yang dihasilkan. Hal ini menjadi tantangan bagi Adorable Pukis untuk memenangkan tempat di hati masyarakat.

Strategi Keuangan dan Pemasaran
Rancangan Keuangan
Pengajuan dana ini digunakan sebagai modal awal dalam pembuatan produk, yang meliputi pembelian alat pembuatan kue pukis, pembelian pertama bahan baku , dan lain- lain.
Jangkauan Pasar
Jangkauan pasar dari Adorable Pukis ini adalah mahasiswa FTP, klaster Agro, UGM. Setelah itu masyarakat luas yang sedang berada di wilayah Yogyakarta.
Strategi Pemasaran
Untuk meningkatkan Brand Awareness kepada konsumen. “Adorable Pukis” akan mengambil Strategi Diferensiasi untuk memperkuat Positioning Brand:
Diferensiasi Produk : “Adorable Pukis”  , kue pukis dengan bahan baku berkualitas dan varian topping dari merk terkenal (green tea, oreo, taro, red velvet, frappe, coklat, keju ) sehingga disebut kue pukis premium.
Diferensiasi Personil : Kami mempunyai komitmen untuk memberikan pelayanan dan service terbaik untuk konsumen dengan mengaplikasikan Konsep STAR : Smile & showtrustworthies, Treat customer with over commitment,Assist customer togrow, Reserve network of friends.
Diferensiasi Citra : Sesuai jargon brand kami, Local Food, Premium Taste , melalui Adorable Pukis (kue pukis pemium) dengan varian topping dan inovasi bentuk ini, kami ingin menciptakan citra bahwa kue pukis dari segi rasa mampur mengikuti perkembangan zaman dan dapat meningkatkan eksistensi dari kue pukis itu sendiri

.Selain itu kami juga mengembangkan strategi pemasaran dan bauran pemasaran terintegrasi. Bauran pemasaran terdiri dari semua hal yang dapat kami lakukan untuk mempengaruhi permintaan akan produ Adorable Pukis, yang terdiri dari”4P” yaitu :
Price (Harga):
Adorable Pukis Green Tea = Rp. 6.000,00
Adorable Pukis Oreo = Rp. 5.500,00
Adorable Pukis Taro = Rp. 6.500,00
Adorable Pukis Keju = Rp. 5.000,00
Adorable Pukis Frappe = Rp. 6.000,00

Placing (Penempatan)
Menjual langsung ke konsumen, yaitu kepada mahasiswa saat kuliah di kampus dan kepada masyarakat umum
Menjual produk dengan membuka stand pada expo, festival kuliner, seminar, maupun kegiatan besar lainnya.

Promotion (Promosi)
Penyebaran pamflet produk
Fungsi dari penyebaran pemflet ini adalah untuk mensosialisasikan tentang Adorable Pukis seperti apa produknya, keunggulan dari produknya, harganya, dan lain sebagainya. Tempat-tempat strategis harus secara tepat dipilih seperti di cafe,  pusat perbelanjaan, kampus dan lain-lain.
Dari mulut ke mulut (Word of Mouth)
Mempromosikan secara personal kepada keluarga serta kerabat terdekat, dengan menunjukkan berbagai keunggulan dan keunikan “Adorable Pukis”. Menurut penelitian yang dilakukan Onbee Marketing Research, 89% konsumen Indonesia lebih mempercayai rekomendasi dari teman dan keluarga pada saat memutuskan untuk membeli sebuah produk
Branding Image
Mengajak mahasiswa yang menjadi salah satu tokoh di dunia kampus, seperti mahasiswa berprestasi, band terkemuka di kampus dan pemimpin organisasi kampus untuk mempromosikan atau endorse produk kami.
Hadir dalam berbagai acara
Berpartisipasi dan membuka stand pada berbagai acara baik di dalam kampus maupun di luar kampus seperti di Sunmor UGM, Festival Kesenian Yogyakarta, dan festival kuliner dan makanan lainnya.
Paket promo
Menawarkan promo, paket menarik ataupun diskon pada hari-hari besar dan nominal pembelian tertentu (misal membeli dalam jumlah besar)
Media publikasi
Menggunakan berbagai media untuk mengenalkan produk baik dari media elektronik maupun media cetak. Namun lebih ditekankan kepada pemanfaatan media sosial (facebook, twitter, whatsapp, LINE, dan instagram) karena murah dan lebih efektif. Media publikasi secara online akan lebih kami tonjolkan karena akhir-akhir masyarakat lebih sering berinteraksi dengan gadget mereka. Salah satu yang akan kita fokuskan adalah pembuatan video-video dan gambar-gambar iklan produk kami di Instagram atau Youtube dan disebarluaskan ke semua target pasar agar mereka lebih tertarik pada produk kami.

Analisis SWOT
      EKSTERNAL







INTERNAL
PELUANG (OPPORTUNITY)
TANTANGAN (THREAT)


Belum ada kue pukis premium yang beredar di pasaran
Pukis yang biasanya di jual rasanya monoton dan bentuk kurang
Munculnya produk kue pukis pemium dari outlet yang sudah memiliki nama di masyarakat
Produk premium dari outlet tertentu yang sudah dikenal terlebih dahulu dan menarik hati konsumen, misalnya matabak premium

KEKUATAN (STRENGHT)
Strengths-Opportunities Strategy
Strengths-Threats Strategy

Produk tanpa bahan pengawet
Produk diolah dari bahan yang berkualitas sehingga memiliki tekstur yang empuk
Adorable Pukis dengan ivariantoppingdari merk terkenal
Inovasi bentuk pukis sehingga terlihat lebih lucu
Meskipun premium, kue pukis dapat dibeli secara bijian
Meningkatkan dan mempertahankan kualitas produk dengan melakukan inovasi-inovasi baru
Melakukan promosi yang
efisien dan tepat sasaran sesuai
dengan fokus pasar dan
peluang
Melakukan diferensiasi topping agar konsumen mencapai kepuasan maksimal
Melakukan “doktrin” kepada masyarakat dengan promosi-promosi menarik
Meningkatkan kuantitas produksi diikuti dengan mempertimbangkan saran atau testimoni konsumen dalam perencanaan produksi selanjutnya
Mempercantik tampilan produk dan membuat desain produk yang mudah diingat konsumen

KELEMAHAN (WEAKNESS)
Weakness-Opportunity Strategy
Weakness-Threats Strategy

Belum memiliki alat untuk produksi kue pukis
Belum memiliki sertifikasi keamanan pangan
Banyaknya aktivitas masing-masing anggota
Produksi belum terjadwal secara teratur
Kurangnya dana produksi
Iuran dari tim untuk membeli alat
Mengikuti berbagai pelatihan atau seminar tentang keamanan pangan
Mengajukan sertifikasi keamanan pangan
Melakukan manajemen waktu bagi seluruh anggota maupun karyawan
Penjadwalan produksi tiap minggu dengan penentuan target-target konkrit tiap bulannya
Mengikuti kegiatan-kegiatan atau
lomba-lomba yang membantu
memberikan modal dan pelatihan
kewirausahaan
Meningkatkan skill sumber daya
manusia dalam pengmbangan
bisnis.
Menjalin kerjasama dengan berbagai pihak untuk peningkatan kualitas, kuantitas dan pemasaran
Menjaga resep produk agar tidak mudah ditiru
Mengefisienkan produksi untuk mencapai target jumlah produksi




Kendala Adorable Pukis Selama PMW
Kesibukan masing-masing anggota tim yang berbeda
Kami dulu memiliki kesibukan yang berbeda-beda meskipun kami berada di satu jurusan yang sama. Di saat salah satu anggota sedang luang, anggota yang lain malah justru sedang sibuk-sibuknya. Sehingga sulit untuk menentukan waktu janjian.
Anggota tim yang masih belum kompak
Terkadang, kami masih terlalu mementingkan urusan kami yang lain masing-masing. Kadang kami tidak menjadikan usaha PMW kami ini sebagai prioritas. Akibatnya, langkah usaha kami kadang terhambat atau bahkan terhenti.
Rumah produksi yang kurang memadai
Produksi pukis dilakukan di kos putri tempat salah satu anggota kami sehingga anggota yang putra kadang merasa kurang nyaman. Rumah salah satu anggota juga letaknya jauh dari wilayah kampus sehingga tidak memungkinkan untuk melakukan produksi disana. Adorable Pukis sempat meminjam laboratorium inkubator FTP untuk dijadikan tempat produksi. Namun dikarenakan biaya pinjam yang mahal peminjaman tidak kami lanjutkan karena keuntungan tidak cukup untuk menutupi biaya sewa

Cara Mengatasi Kendala
Perbanyak komunikasi antar anggota tim
Lakukan komunikasi sesering mungkin antar anggota usaha PMW. Apabila ada agenda yang tidak bisa ditinggal maka sampaikanlah pada anggota tim yang lain. Apabila ada sesuatu yang kurang benar dalam tim lebih baik disampaikan dengan baik. Komunikasi yang baik akan menghindarkan kita dari miskomunikasi antar anggota tim, mempererat anggota tim, dan dapat menggerakkan usaha.
Bersabarlah (
Kadang sempat terpikir dalam benak kita bahwa salah satu teman kita ini kurang cocok menjadi anggota dari tim usaha PMW. Alasannya berbagai macam, mulai dari sulit dihubungi, kurangnya kontribusi, dan kadang ia lebih mementingkan keperluan yang lainnya dibandingkan usaha PMW yang sedang dijalankan. Kita bisa saja memutuskan untuk mengeluarkan dia dari usaha PMW ini, namun ada jalan yang lebih baik yaitu bersabar. Cobalah untuk memaafkan dia, beri dia kesempatan dan waktu lebih banyak. Terkadang hubungan kerjasama (partnership) juga membutuhkan waktu. Ibarat sebuah pohon, kau tidak bisa memaksa hubungan itu untuk tumbuh. Kau harus mewaratnya dan seiring dengan berjalannya waktu hubungan itu akan tumbuh dengan sendirinya.

Tujuan dan Rencana Jangka Panjang
Setelah lulus dari program PMW angkatan 2017, Adorable Pukis berkomitmen untuk tetap melanjutkan usahanya. Keputusan untuk melanjutkan usaha ini didasarkan pada sumber daya yang dimiliki sudah sangat mencukupi untuk melakukan usaha (sudah ada gerobak dan alat-alat lainnya) sehingga sayang apabila usaha tidak dilanjutkan. Teman-teman TPHP angkatan 15 juga banyak yang berwirausaha seperti Cornelius Agustinus pendiri Neptunesia dan Louis Alexander salah satu pendiri Gettook. Sehingga menambah semangat tim Adorable Pukis untuk tetap berwirausaha.
Kini Adorable Pukis beejualan dengan membuka tenant di sejumlah event yang diadakan oleh mahasiswa . Sejauh ini, Adorable Pukis sudah membuka tenant di Bioartnergy dan Expressive Sound of Petroleum. Adorable Pukis juga membuka open preorder untuk pembeli yang tidak sempat mencicipi lezatnya pukis dalam event-event tersebut. Di masa mendatang, Adorable Pukis berencana untuk membuka kios di Food Zone daerah klebengan yang terletak di seberang Plaza Agro. Kios tersebut akan dikelola secara bersama-sama oleh Neptunesia dan Adorable Pukis.

Cara Branding ke Masyarakat
Adorable Pukis mengingatkan kembali akan kue pukis yang kurang hype di masyarakat sebagai produk yang premium dan kekinian. Kue pukis diberi topping-topping bermerek yang mahal seperti nutella dan ovomaltine, membuat kue pukis ini cocok dengan selera anak muda masa kini.

Sabtu, 14 Januari 2017

Assalamu'alaikum :)

Assalamu'alaikum calon penghuni Jannah!
Mari membuka lembaran baru dan berhijrah di jalan Allah.
Do'akan saya istiqomah yaaa:)